06 April 2007

KAPAN DAN BAGAIMANA MENOLAK TUGAS ATASAN

Bos baru saja memberi tambahan tugas dan Anda tidak dapat membayangkan bagaimana bisa menyelesaikannya. Dapatkah Anda menolak dan mengatakan TIDAK padanya? Tentu saja bisa dan boleh bilang TIDAK pada atasan bila Anda memiliki alasan yang tepat. Alasan BurukMenolak pekerjaan atau tugas yang diberikan atasan bukan merupakan sikap yang baik dan berkesan tidak profesional. Berikut ini sejumlah alasan buruk untuk mengatakan tidak pada atasan. * Tugas yang baru ini tampaknya sulit.* Tugas baru ini bukan merupakan bagian dari tugas saya.* Saat ini saya sedang sibuk menyiapkan pernikahan saya, oleh karena itu saya tidak dapat memfokuskan pikiran saya pada hal-hal lain.Alasan TepatMeski Anda harus tetap mempertimbangkan matang-matang sebelum menolak pekerjaan yang diberikan, atasan pasti bisa memahami bila Anda memberi alasan-alasan seperti ini:
* Saya tidak lagi mempunyai cukup waktu untuk mengerjakannya walaupun berangkat pagi sekali dan lembur sampai malam.
* Pekerjaan saya yang lain akan terbengkalai.
* Saya tidak memiliki keterampilan yang cukup untuk mengerjakan pekerjaan ini dan saya merasa tidak mampu untuk bisa menyelesaikannya tepat waktu.Sebelum Mengatakan TidakJadi Anda sudah memutuskan untuk mengatakan Tidak pada bos? Nah, bersiap-siaplah memberi penjelasan agar atasan bisa mempertimbangkan dan menerima alasan Anda. Jangan lupa, beri cukup waktu bagi atasan agar ia bisa mengalihkan tugas tersebut pada orang lain atau mencarikan teman lain untuk membantu menyelesaikan tugas tersebut. Dengan kata lain, jangan menolak tugas di hari-hari menjelang tenggat waktu yang telah diberikan. Berikut langkah yang sebaiknya dilakukan.
* Bila alasan Anda untuk mengatakan TIDAK pada atasan adalah karena tidak punya cukup waktu untuk mengerjakannya, siapkan daftar pekerjaan yang sedang Anda kerjakan. Siapa tahu bos lupa, dia sudah memberi sederet tugas pada Anda sebelumnya. Bila dia menugaskan pekerjaan yang tengah Anda tangani pada rekan kerja lainnya, berarti dia menginginkan Anda mengerjakan tugas yang baru.
* Beri penjelasan bila menurut Anda pekerjaan yang lain akan terbengkalai jika harus mengerjakan tugas yang baru itu.
* Bila Anda tidak memiliki cukup keterampilan untuk mengerjakan tugas ini, katakan terus terang pada atasan, karena akibatnya akan lebih parah bila Anda tidak mengatakannya sedini mungkin. Tanyakan pada atasan, apakah diperlukan keterampilan tertentu untuk mengerjakan tugas ini. Bila jawabannya adalah "Ya", sampaikan padanya bahwa Anda tidak memiliki keterampilan yang disebutkannya.


0 komentar:

teknologi komputer - Google Warta

KOMPAS Online

Solo Cyber City

Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More